Zaman Modern Masih Cari Properti di Koran? Cari di Internet! Begini Tipsnya!

Sudah bukan hal tabu lagi bahwa segala sesuatu yang menjadi kebutuhan kita bisa terwujud dengan mudah melalui internet. Ketika era digital belum booming seperti sekarang, koran menjadi barang wajib yang harus kita beli setiap pagi untuk mencari semua informasi yang kita butuhkan. Baik informasi mengenai berita paling terbaru, lowongan pekerjaan, dan tentu saja iklan jual beli properti online.


Properti menjadi kebutuhan dasar bagi setiap orang baik yang sudah berumah tangga dan memiliki anak maupun masih single. Tidak bisa dipungkiri lagi bahwa papan atau rumah adalah kebutuhan primer yang harus dimiliki setiap orang. Kalaupun bukan miliknya secara pribadi, setidaknya ada tempat tinggal untuk tempat bernaung baik itu dengan mengontrak maupun tinggal di tempat kost.

Sebagian besar masyarakat modern yang memiliki handphone dengan akses internet sudah beralih menggunakan internet untuk mencari properti seperti rumah, apartemen, maupun perabot lainnya yang dibutuhkan. Bahkan menurut survey, sebelum datang ke lokasi untuk melihat dan membeli langsung properti yang diinginkan, sekitar 95% calon pembeli mencari informasi terlebih dahulu melalui internet.

Apalagi sekarang ini para investor dan pelaku bisnis properti mulai berlomba-lomba untuk meningkatkan kemudahan yang bisa didapat para pembeli melalui internet, seperti kemudahan dalam mengakses informasi, mendapatkan detail dan spesifikasi produk yang dijual berikut harga, mendapatkan kejelasan sistem, dan masih banyak lagi.

Setelah merasa cocok dengan apa yang dilihat dan disurvey melalui internet, biasanya calon pembeli akan datang langsung ke lokasi untuk melihat barangnya. Apabila sesuai dengan yang dieskpektasikan dan cocok dengan harganya, biasanya akan terjadi negosiasi secara langsung antara penjual dan pembeli yang kemudian menentukan sistem pembayaran seperti apa yang akan digunakan, apakah itu kredit atau cash tunai secara langsung.

Kebiasaan yang dilakukan para pembeli adalah datang ke lokasi ketika hari Sabtu atau Minggu setelah mengecek dan mencari informasi pada hari biasa. Sehingga ketika datang ke lokasi, konsumen sudah mendapat bayangan dan menyiapkan uang yang diperlukan jika pada akhirnya terjadi deal harga dengan penjual.

Meskipun mudah dan praktis melakukan pembelian melalui internet, tetap saja kita harus berhati-hati karena penjahat internet bisa muncul di mana saja. Berikut ini beberapa cara dan tips mencari properti melalui situs jual beli properti online di internet yang mudah, aman, dan praktis:

Mencari situs portal property di internet 

Memiliki rumah dengan desain seperti yang diidamkan tentu menjadi impian setiap orang apalagi bagi yang sudah mapan dan berkeluarga maupun hendak berkeluarga. Sayangnya, kesibukan akan rutinitas pekerjaan setiap hari membuat sebagian besar masyarakat terutama di kota metropolitan merasa tidak cukup punya banyak waktu untuk survey dan meninjau satu per satu lokasi tempat properti dijual.

Dengan adanya media internet ditambah beberapa perusahaan properti yang sudah merambah ke dunia internet untuk mempromosikan produknya tentu saja semakin memberikan kemudahan untuk para konsumen. Tinggal ketik keyword jual beli properti online di Google, kita akan mendapatkan semua informasi rumah, apartemen, maupun perabotan yang dibutuhkan. Berbagai situs portal properti pun akan muncul dan kita tinggal pilih situs mana yang sedang kita butuhkan.

Situs-situs tersebut pun secara lengkap memberikan infromasi mengenai pengembang rumah, perencanaan fasilitas, keadaan lingkungan sekitar rumah, serta kontak agen yang bisa dihubungi jika sewaktu-waktu kita sudah mantap dan serius untuk melakukan pembelian. Untuk lebih amannya, lihat terlebih dahulu review atau komentar serta ulasan dari konsumen yang sudah membeli di situs tersebut sehingga kita ada referensi bahwa situs tersebut memang benar-benar terpercaya.

Konsultasi dengan agen properti 

Sebelum memutuskan untuk membeli properti yang dibutuhkan dan diinginkan akan lebih baik jika konsultasi terlebih dahulu dengan agen properti. Kita bisa menanyakan informasi mengenai tipe dan konsep properti yang cocok sesuai dengan kebutuhan dan selera kita. Selain itu, bagi yang masih awam mengenai dunia properti tentu akan sangat terbantu apabila bisa konsultasi untuk mengetahui kualitas yang baik dari suatu properti agar tidak kecewa setelah membeli.

Dengan informasi yang didapat dari konsultasi, kita pun akan semakin mudah untuk menimbang dan memilih properti yang akan dibeli. Selain itu, jika kita kesulitan mendapatkan rumah atau apartemen yang diinginkan karena kurangnya informasi dan link dengan menjalin hubungan baik dengan agen properti maka calon pembeli bisa segera dikabari jika ada properti baru di daerah yang diinginkan. Agen properti akan memberikan saran serta informasi mengenai properti yang dibutuhkan dengan menyesuaikan anggaran yang disiapkan calon pembeli.

Cari tahu harga rumah 

Harga menjadi pertimbangan yang penting selain lokasi dan kualitas properti yang dibutuhkan. Sebelum membeli rumah atau properti lainnya kita harus melihat terlebih dahulu budget yang kita punya sehingga tidak over budget. Biasanya semakin ke pusat kota harga rumah akan semakin mahal, maka harus dilihat dulu apakah harga yang ditawarkan sesuai dengan budget atau tidak. Jika tidak sesuai dengan budget maka lebih baik mencari di daerah lain yang bisa dijangkau dengan kebutuhan bekerja.

Jika memaksa harus membeli di daerah kota yang diinginkan dengan harga jauh dari budget maka sebaiknya ditunda dulu dan menunggu sampai budget cukup untuk membeli tunai atau kredit properti tersebut. Semakin strategis tempat tinggal seperti rumah yang dekat dengan bandara, stasiun, terminal maka harga yang ditawarkan pun akan semakin tinggi. Sehingga sebelum memutuskan untuk melakukan deal pembelian, maka lebih baik survey harga di berbagai tempat terlebih dahulu.

Cek lingkungan sekitar rumah 

Iklan yang ditawarkan melalui situs jual beli properti online biasanya akan menyebutkan dan melebihkan keunggulan yang didapat jika tinggal di tempat tersebut. Maka sangat penting untuk melakukan survey dan meninjau secara langsung lingkungan sekitar rumah apakah sesuai di iklan atau tidak.

 Selain itu, kita harus melihat apakah rumah tersebut memiliki fasilitas yang cukup memadai seperti tempat makan, pasar, sekolah, dan kebutuhan-kebutuhan lainnya. Semakin lengkap dan strategis tempat tersebut maka semakin besar kemungkinan kita bisa nyaman untuk tinggal di rumah tersebut. Jangan lupa untuk mengecek apakah lingkungan di rumah tersebut memiliki resiko banjir setiap musim tiba, jika iya maka lebih baik untuk memilih tempat lain yang tidak beresiko banjir.

Komentar

Postingan Populer