Inilah Kerugian yang Sering Terjadi dari Salah Membeli Properti

Properti seperti rumah atau tempat tinggal adalah kebutuhan primer dasar manusia yang harus dimiliki untuk tempat bernaung. Selain untuk kebutuhan pribadi, properti berupa bangunan seperti rumah pertokoan juga diperlukan untuk ativitas bisnis. Dalam membeli properti kita harus berhati-hati dan lebih jeli karena untuk kebutuhan jangka panjang sehingga jangan sampai menyesal di kemudian hari.


Selain menyesal di kemudian hari, salah membeli properti juga bisa menyebabkan kerugian. Banyak hal yang harus diperhatikan dan dipertimbangkan sebelum akhirnya membeli properti. Berbagai pilihan yang disediakan baik untuk menyewa atau membeli, membeli rumah atau apartemen, membeli rumah yang sudah jadi atau membeli tanah lalu dibangun hunian di atasnya tentu harus berdasarkan banyak pertimbangan.

Jangan hanya tergiur dengan harga murah tanpa memperhatikan kualitas bangunan dan fasilitas pendukung lainnya seperti ketersediaan air, listrik, dan lain sebagainya.

Berikut ini beberapa kerugian yang seringkali terjadi ketika konsumen salah membeli properti:

Masalah yang berujung hukum 

Masalah seperti ini biasanya terjadi ketika membeli properti di lahan yang ternyata masih menjadi sengketa. Sehingga kita harus berhati-hati dalam memilih agen properti serta pengusaha properti tersebut.

Jangan sampai tertipu dan malah berakibat fatal hingga berujung hukum. Karena saat ini banyak beredar mafia tanah yang menjual tanah dan bangunan secara ilegal. Sehingga sebagai seorang pembeli harus mengetahui prosedur administrasi kelegalan bangunan properti tersebut. Jika tidak hati-hati maka pembeli lah yang harus menanggung kerugian tersebut.

Bangunan yang cepat rusak 

Jangan pernah tergiur harga yang murah tanpa memperhatikan kualitasnya. Banyak perumahan-perumahan yang dibangun secara cepat dan asal-asalan yang penting cepat jadi dan dapat pembeli. Sehingga berakibat pada bangunan yang cepat rusak dan harus mengeluarkan uang lagi untuk biaya renovasi.

Bukannya untung dapat harga murah tetapi justru buntung karena kerugian dari uang yang dikeluarkan lebih banyak untuk biaya renovasi. Sehingga sebelum membeli rumah atau hunian tempat tinggal perhatikan terlebih dahulu kualitas bangunannya apakah ada yang retak-retak, pemasangan keramik yang kurang bagus, batu bata dan material lain yang digunakan adalah yang kualitas jelek dan paling murah, dan lain sebagainya.

Kurangnya fasilitas yang memadai 

Seringkali pembeli enggan untuk meninjau secara langsung lokasi hunian atau apartemen yang hendak dibeli dan percaya begitu saja kepada agen properti yang ditunjuk. Padahal melakukan peninjauan dan survey langsung ke lokasi hunian sangat penting dilakukan selain untuk melihat kualitas bangunan juga untuk melihat fasilitas di lingkungan hunian tersebut.

Apakah hunian tersebut sudah dilengkapi dengan fasilitas air dan listrik atau harus membeli sanyo sendiri untuk mengambil sumber air dari bawah tanah. Itu pun harus diperhatikan bagaimana kualitas air tanah di tempat tersebut apakah tercemar atau tidak.

Fasilitas pendukung yang kurang menunjang  

Sebelum membeli rumah, perhatikan terlebih dahulu apakah lokasi tersebut dekat dengan sekolah, pasar, dan jalan raya. Jangan sampai membeli rumah tapi lokasinya yang masih berada di tengah sawah dan sepi.

Karena jika demikian kita akan kesulitan dan harus mengeluarkan ongkos lebih untuk biaya transportasi belanja ke pasar atau mengantar anak ke sekolah. Model perumahan yang lengkap mulai dari fasilitas kesehatan, sekolah, dan pasar kini menjadi favorit karena dengan adanya fasilitas pendukung yang menunjang maka akan membuat kenyamanan dan keamanan semakin meningkat.

Lokasi yang rentan terkena banjir 

Memilih tempat tinggal di Jakarta misalnya memang bukan hal yang mudah. Selain faktor harga tanahnya yang cukup tinggi, wilayah di Jakarta sering terdampak banjir akibat kurangnya daerah resapan air di wilayah kota metropolitan ini. Maka kita harus jeli dan memperhatikan serta mencari tahu apakah daerah tersebut rentan terserang banjir atau tidak.

Jika menurut informasi yang didapat daerah tersebut mudah terdampak banjir maka segera cari hunian lain. Jangan mudah percaya pada agen properti karena biasanya mereka akan mengutamakan keuntungan. Sehingga sebagai pembeli harus lebih cerdas untuk menganalisa properti yang hendak dibeli.

Demikian informasi mengenai kerugian jika salah membeli properti sehingga harus selalu berhati-hati sebelum melakukan deal pembelian dengan penjual properti. Semoga bermanfaat.

Komentar

Postingan Populer